Selasa, 22 September 2009

Posisi Menyusui, Yang Gimana Sich?

breastfeed

Rekan semua, menyusui merupakan saat yang sangat “sakral” bagi saya. Bagaimana tidak?! Saat itulah ibu memberi kehidupan bagi si anak di awal kehidupannya. Ibu memberi ASI yang “ajaib” dengan kandungan yang begitu menyehatkan dan menumbuhkan. Saah satu kinci keberhasilan agar asupan gizi ASI dapat maksimal diserap bayi adalah posisi menyusui. Berikut ini tulisan ringkas tentang posisi menyusui yang benar. Yuk kita simak bersama…

1. Cari Posisi Nyaman

breastfeeding_positions_1

Pastikan bahwa anda nyaman dan rileks serta bayi dalam posisi yang benar. Kondisi ini akan membuat anda menyusui dengan lebih mudah dan menyenangkan. Usahakan menyusui dengan duduk di kursi. Hal ini akan memberi anda topangan yang bagus ke punggung anda. Gunakan bantal untuk meletakkan tangan anda. Dan jika diperlukan, ganjal kaki dengan buku telepon atau kursi kecil sehingga posisi duduk anda juga letak bayi benar-benar nyaman.

2. Posisi Menyusui Yang Umum

breastfeeding_positions_2

Gambar paling kiri disebut posisi klasik ‘front hold’ atau ‘cradle position’.
Gambar tengah adalah posisi ‘underarm position’ atau ‘footy hold’, dikenal sebagai posisi bagi ibu dengan bayi kembar.
Gambara paling kanan disebut posisi ‘lying down’ . Posisi ini baik bagi ibu yang melahirkan dengan operasi Caesar atau jika pantat terasa sakit setelah melahirkan.

3. Posisi Menyusui Lainnya

breastfeeding_positions_3

Bagi anda dengan bayi kemabr, minggu-minggu pertama akan lebih mudah untuk menyusui bayi secara terpisah. Jika telah terbiasa anda dapat mencoba posisi ‘twin hold’ gambar di sebelah kiri.

Jika anda merasa kurang nyaman saat menyusui di ruang publik, anda dapat selempangkan kain tipis ke pundak anda dan menjuntai ke bawah sehingga menutup payudara dan kepala bayi anda.

Oke rekan wanita, semoga acara menyusui menjadi lebih menyenangkan. 

Sumber :
http://www.abc.net.au

Tidak ada komentar:

Posting Komentar